“Juststep” Membawa Siswa SMP Kristen Gloria 2 Pulang Dengan Medali Emas dari Negeri Singa
Berawal dari melihat banyaknya orangtua yang memiliki masalah dibagian kaki sehingga kesulitan naik turun tangga, membuat Cliff Sia, Nicholas Nathan Wang, dan Cindy Clorinda Kusuma siswa kelas 8 SMP Kristen Gloria 2 membuat inovasi “Juststep.” Inovasi ini berupa walker yang dapat membantu orangtua naik turun tangga tanpa bantuan orang lain. Berkat “Juststep” Cliff, Nicholas, dan Cindy meraih juara 2 kategori gold medal dalam lomba IDEX 2019 oleh Anglo Chinese School (Independent) Singapura. IDEX sendiri adalah serangkaian kegiatan terkait inovasi untuk mempromosikan, mengenali, dan merayakan upaya inovatif di kalangan siswa. Sesuai dengan tema yang diusung IDEX 2019 yaitu Teknologi untuk Kemanusiaan “Juststep” dianggap dapat merepresentasikan tema tersebut.
”Juststep” berupawalker yang dimodifikasi pada bagian kaki dan diberi alat pengatur kakinya dibagian tangan pengguna. Sehingga bisa dinaikan dan diturunkan saat pengguna hendak menggunakan tangga. “Saat ini belum ada inovasi seperti ini, apalagi yang bisa dibuat naik turun tangga. Biasanya orang yang pakai walker tetap membutuhkan bantuan orang lainuntuk menuntun kalau mau naik turun tangga, jadi tidak bisa jalan sendiri”, jelas Pak Alvin guru biologi SMP Kristen Gloria 2 sekaligus guru pembimbing lomba IDEX 2019.
IDEX 2019 sendiri digelar pada 1-4 April lalu dan diikuti oleh 21 Negara. Diantaranya Malaysia, Singapura, Vietnam, Thailand, Korea, Cina, Jepang bahkan dari sekolah lain asal Indonesia. “Anak-anak sempat grogi bahkan minder karena lawan mereka dari negara-negara maju seperti Jepang. Apalagi saat siswa harus mempresentasikan inovasi yang dibuat dihadapan 3000 audience di Aula Anglo Chinese School”, ungkap Pak Alvin. Namun, Pak Alvin tetap memberi dukungan dan semangat serta terus menemani siswanya dari awal acara lomba sampai akhir acara.
Ketekunan, pantang menyerah dan komitmen ternyata tidak menghianati Cliff, Nicholas, dan Cindy. Selamat, terus berprestasi untuk menjadi berkat dan kiranya kemuliaan hanya milik Tuhan.