Studi wisata ke Markas Korps Bumi Marinir, ajak siswa mengenal sosok pahlawan masa kini
Pahlawan bagi anak-anak sering diibaratkan super hero pembela kebenaran dalam film kartun. Tanpa disadari sosok pahlawan sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL). Guna mengenal lebih dekat profesi TNI AL siswa TK Kristen Gloria 3 mengadakan studi wisata ke Markas Korps Bumi Marinir Karang Pilang, Kamis (22/11). Selain itu sekolah juga ingin menanamkan jiwa patriotisme dan cinta tanah air kepada siswa sejak usia dini.
Siswa sangat antusias mendengar penjelasan peranan seorang TNI AL untuk menjaga keamanan Republik Indonesia (RI). Selain berperang TNI AL juga turut memberikan bantuan sosial dan kemanusian terhadap korban bencana alam. Sesekali siswa bertepuk tangan kagum dengan penjelasan yang disampaikan oleh salah seorang anggota TNI AL.
Setelah mendengar penjelasan tentang profesi anggota TNI AL. Saat yang ditunggu-tunggu siswa sudah tiba. Senyum lebar semakin nampak di wajah siswa ketika mereka diajak mengendarai tank berkeliling Markas Korps Bumi Marinir Karang Pilang. “Siswa sangat antusias ketika menaiki tank. Dari awal naik tank hingga akhir perjalanan siswa menyanyikan lagu Garuda Pancasila dengan semangat”, ungkap Ibu Rina Magdalena selaku guru pendamping.