Berprestasi di tengah pandemi, siapa takut ? Semangat itu yang tertanam pada benak siswa Sekolah Kristen Gloria. Seperti halnya Steve Wilson Koesasih, siswa SMP Kristen Gloria 2, Chrisseline Violita Nirmala, dan Janice Angela Wong Susanto, siswi SMP Kristen Gloria 1 yang kerap menjuarai berbagai olimpiade matematika, mulai dari tingkat regional hingga internasional. Walau banyak kegiatan yang harus dilakukan secara jarak jauh, kegigihan ketiga siswa yang menyukai pelajaran matematika ini tidak diragukan lagi.
“Matematika itu seru dan menyenangkan, seperti memecahkan teka-teki,” ungkap Steve dan Chrisseline. “Kalau saya suka matematika karena memberikan jawaban yang pasti dan banyak cara yang dapat kita gunakan untuk menjawab soal,” imbuh Janice. Kesukaan pada matematika mendorong mereka untuk semakin banyak berlatih dan menekuninya melalui lomba dan olimpiade. Baik Steve, Chrisseline, dan Janice kompak mengakui bahwa, keaktifan mengikuti lomba menghantarkan mereka pada pengalaman dan banyak pembelajaran yang akan membantu menunjang minat bidang yang disukai.
Steve, Chrisseline, dan Janice juga sangat bersyukur, Sekolah Kristen Gloria memberikan ruang untuk mereka dapat berlatih dan mengasah bidang yang mereka sukai, seperti club yang tersedia. “Club Math yang disediakan sekolah sangat membantu dalam pengembangan bidang matematika dan persiapan lomba,” sahut Steve, Chrisseline, dan Janice.
Tetap berprestasi seperti Steve, Chrisseline dan Janice di tengah pandemi memang tidak mudah. Namun, bagaimana cara Steve, Chrisseline dan Janice mampu menyeimbangkan tugas sekolah dan aktif berprestasi di tengah pandemi ?
Berikut tips agar tetap berprestasi walau di tengah pandemi dari Steve, Chrisseline, dan Janice :
- Telusuri dan tekuni bidang yang diminati. Akan lebih baik jika kita juga menekuninya lewat bimbingan, kursus atau pelatihan tertentu yang menunjang pengembangan minat bakat kita.
- Set the goals penting untuk dilakukan agar kita tahu tujuan yang ingin kita capai.
- Aktif mencari informasi lomba bidang yang diminati. Informasi lomba dapat ditemukan dari sekolah ataupun media social.
- Manajemen pengelolaan waktu sangat penting terutama saat sekolah jarak jauh seperti saat ini. Gunakan waktu sebaik-baiknya untuk menyelesaikan tugas sekolah, istirahat, dan pengembangan diri, terutama dalam bidang yang kita minati. Jangan lupa, sekolah tetap menjadi kewajiban utama.
- Andalkan Tuhan dalam segala situasi.