Sisakan Rasa Rindu Untuk Kembali Melayani
“Rasa letih yang kami rasakan seketika lenyap saat melihat oma-oma di panti tertawa bahagia dengan kehadiran kami,” ujar Eunike siswa SMA Kristen Gloria 1 saat ditanya bagaimana perasaannya magang di salah satu Panti Werdha Usia di Surabaya. Magang adalah salah satu program yang dilaksanakan siswa SMA Kristen Gloria saat mereka duduk dikelas XI. Siswa dibagi menjadi beberapa kelompok untuk melayani di tempat berbeda. “Beberapa teman ada yang melayani di panti asuhan dan pelayanan mengajar di SD Kristen Gloria Kupang Indah. Kelompok saya mendapat pelayanan di Panti Werdha Usia,” papar Eunike.
Banyak yang dapat dilakukan siswa saat magang. Mulai dari bersih-bersih hingga menghibur penghuni panti. Bagi yang membagikan talentanya dibidang akademik, siswa juga diberi kesempatan untuk belajar mengaplikasikan bagaimana cara mengajar yang baik. “Melalui kegiatan ini kami ingin siswa lebih mengerti akan nilai suatu kehidupan. Banyak yang tidak seberuntung mereka,” ujar Ibu Sherly Deasy Gultom selaku Waka Kurikulum.
Kegiatan ini dilaksanakan selama kurang lebih 5 bulan namun siswa hanya melayani dihari libur sekolah yaitu hari sabtu atau minggu. “Seperti tahun-tahun sebelumnya, awal pelayanan siswa selalu mengeluh karena capek. Tapi nanti saat perpisahan pasti akan disertai dengan tetesan air mata dan kerinduan untuk dapat melayani kembali,” ujar Bu Sherly dengan tersenyum. Tidak jarang siswa rajin mengirim surat ke Panti Werdha Usia meski sudah tidak lagi melayani disana. “Terkadang siswa juga membagi berkat mengirim sesuatu. Dari situ kami tahu bahwa melalui kegiatan ini siswa belajar banyak hal,” papar Ibu Sherly. Tidak jauh berbeda dengan Bu Sherly, Eunike juga menyampaikan hal serupa,”Kami senang dapat membantu dan membuat mereka bahagia. Saya juga belajar untuk lebih menghargai orang yang lebih tua.”